Kegiatan Tarbiyatul Udhiyah di MIN 1 Kota Tangerang Selatan

Senin, 04 September 2017 M bertepatan dengan 13 Dzulhijjah 1438 H MIN 1 Kota Tangerang Selatan melaksanakan kegiatan Tarbiyatul Udhiyah (Penyembelihan Hewan Qurban). Salah satu upaya yang dilakukan MIN 1 Kota Tangerang Selatan dalam rangka menjalankan syariat Islam yang tertulis dalam Al-Qur’an Surat Al-Hajj : 34 dan Al Kautsar : 1-2 yaitu melaksanakan Kegiatan Idul Qurban.
Kegiatan bertujuan untuk meneladani Nabi Ibrahim As., dan mendidik siswa agar rela dan terbiasa berqurban.
Alhamdulillah, pada tahun ini MIN 1 Kota Tangsel telah melaksanakan Qurban dengan 1 ekor sapi dan 3 ekor kambing. Pembelian hewan qurban ini didanai dari donasi siswa dengan cara menabung. Satu bulan sebelumnya, siswa disunahkan untuk menabung untuk pembelian hewan qurban. Dan kemudian Daging qurban dibagikan kepada mustahiq di lingkungan sekitar MIN 1 Kota Tangerang Selatan.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- INFORMASI PPDB MIN 1 KOTA TANGERANG SELATAN TP. 2023/2024
- INFORMASI PPDB MIN 1 KOTA TANGERANG SELATAN TP. 2022 / 2023
- INFORMASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU TP. 2021 / 2022
- UPACARA PERINGATAN HARI SANTRI NASIONAL 2017 MIN 1 KOTA TANGSEL
- KEGIATAN BOOK WEEK 2017
Silahkan Isi Komentar dari tulisan berita diatas :
Komentar :
Kembali ke Atas