ADA APA DI KELAS BILINGUAL ?
Program Kelas Bilingual adalah sebuah program pembelajaran dimana Bahasa Inggris dan Arab menjadi bahasa instruksi (classroom language) dan digunakan dalam daily language, di samping murid mendapatkan pelajaran bahasa Inggris 10 jam dalam seminggu. Dalam program Bilingual kelas didesain sedemikian rupa sehingga memungkinkan anak dapat belajar dengan sentuhan personal dan bimbingan dari tenaga pengajar yang profesional sehingga perkembangan spritual, intelektual, emosional, sosial dan fisik mereka terpantau secara memadai. Kelas Bilingual juga memiliki atmosfir pembelajaran yang menyenangkan dimana setiap murid diberi kesempatan luas untuk mengembangkan karakter dan rasa percaya diri dalam suasana yang penuh persahabatan.
KURIKULUM BILINGUAL
Program Kelas Bilingual menggunakan kurikulum KTSP MIN Ciputat serta diperkaya dengan program Bahasa Inggris dari Cambridge YLG (Young Learner Go) yang terdiri dari 3 buku starter, Mover dan Hayer serta Computer Science.
Selain Cambridge program kelas Bilingual juga menggunakan program MPH (My Pals are Here) untuk Science dan Math dari Marshall Caverdish Singapura.
Untuk Pembelajaran PAI Kelas Bilingual mengacu kepada Permenag RI no.2 tahun 2008 tentang Standar Isi PAI dan Bahasa Arab untuk Madrasah Ibtidaiyah dengan tambahan Bahasa Arab menjadi 4 jam per minggu, Program Tahfidz Al-Qur’an juz 29 – 30 serta Baca Tulis Al-Qur’an metode Qiroati.
SCHOOL EVENT
1. ESQ Kid
2. Science Week
3. Book Week
4. Business Day
5. Cookery
6. Field Trip
7. Culture Day
8. Year end Performance